Ekonomi Gaya Hidup
Beranda » Luhut Pantau Persiapan Bali International Airshow

Luhut Pantau Persiapan Bali International Airshow

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut B. Pandjaitan. (Instagram)

Denpasar – Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut B. Pandjaitan meminta agar Bali International Airshow (BIAS) dipersiapkan dengan matang. Hal tersebut disampaikan pada rapat koordinasi persiapan BIAS, di Bali Selasa, (3/9).

Bali International Airshow diselenggarakan di Bandar Udara Ngurah Rai pada tanggal 18 – 21 September 2024. Menko Luhut meminta para pemangku kepentingan harus kompak dalam persiapan ini agar rangkaian kegiatan BIAS dapat berjalan dengan lancar.

“Kita harus kompak, itu saya minta kepada kalian, apalagi ini adalah waktu yang tepat bagi Indonesia untuk mengadakan Airshow, dikarenakan Indonesia diperkirakan akan menjadi industri penerbangan terbesar ke-4 di dunia, jadi pasar penerbangan di Indonesia terus meningkat,” jelas Menko Luhut.

Selain itu, Menko Luhut juga menyatakan banyak perusahaan terkemuka yang akan hadir dan berpartisipasi di perhelatan BIAS 2024.

“Saya mendapatkan laporan bahwa berbagai perusahaan terkemuka, seperti Airbus, Bell Helicopters, Boeing, Brahmos, DassaultAviation, Embraer, Garuda Indonesia, Leonardo, Lion Air, MBDA, PT DI, TextronAviation, dan Thales, telah dipastikan hadir dan akan berpartisipasi dalam BIAS 2024 ini,” kata Menko Luhut.

Gubernur Koster Kembali Luncurkan Transportasi Publik Trans Metro Dewata

Menko Luhut memastikan kesiapan fondasi kerja sama semua pihak, untuk memastikan keberlanjuran Airshow di Indonesia pada tahun mendatang.

Airshow ini akan diadakan setiap tahun ganjil, tetap menyesuaikan dengan agenda nasional dan regional.

“Airshow ini diadakan di Bali karena Bali punya daya tarik dan karisma tersendiri, akan tetapi tidak menutup kemungkinan untuk  diadakan di daerah-daerah lain, seperti Banyuwangi, Mandalika, bisa juga di Surabaya ataupun Padang,” tutup Menko Luhut. (CB.2)

Berita Populer

#1

Liburan Usai, 37 Ribu Lebih Turis Tinggalkan Bali

#2

Tahun Ini DTW Tanah Lot Targetkan Pemasukan Hingga Rp 58 Miliar

#3

Tim SAR Gabungan Evakuasi Jenazah Dari Bawah Tebing Uluwatu, Diduga WNA

#4

Sempat Viral, Pelaku Penganiayaan di Denpasar Selatan Ditangkap

#5

Bawaslu Tabanan Apresiasi Jajaran Ad Hoc: Terimakasih Panwascam, PKD Hingga Pengawas TPS

Follow Us

     

Bagikan