Budaya
Beranda » Pemkab Badung Resmikan Taman Bermain Ramah Anak 

Pemkab Badung Resmikan Taman Bermain Ramah Anak 

Taman Bermain Anak di Area Puspem Badung (ist)

Badung – Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta bersama Ketua TP. PKK sekaligus Bunda PAUD Kabupaten Badung Nyonya Seniasih Giri Prasta menghadiri acara pemelaspasan alit serta meresmikan Taman Bermain Ramah Anak “Mangupura” Badung dengan menandatangani prasasti dan pemotongan pita pada Selasa (14/1). Taman bermain ini terletak di sisi Barat Wantilan Jaba Pura Lingga Bhuana, Puspem Badung.

Turut hadir pada kesempatan ini, Pj. Sekda Badung IB. Surya Suamba beserta Plt. Ketua DWP Badung Nyonya Oliviana Surya Suamba, seluruh Kepala OPD di lingkungan Pemkab Badung, Camat se-Kabupaten Badung dan siswa-siswi Sekolah Dasar dan Taman Kanak-kanak di sekitar Puspem Badung.

Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta yang ditemui seusai acara menyampaikan bahwa tujuan dari dibangunnya taman bermain Mangupura ini untuk sebagai sarana olahraga serta edukasi secara langsung untuk anak-anak. Selain untuk wahana bermain, taman bermain ini juga sebagai tempat untuk bersosialisasi antar anak-anak serta bertukar pikiran sehingga mental anak-anak menjadi lebih bagus.

“Tempat anak-anak menemukan teman, sahabat serta saudara baru dan juga kita fasilitasi tempat olahraga untuk masyarakat di jam pagi atau sore, ditambah juga dengan sudah tersedianya garden speaker untuk memutar musik. Ini merupakan satu fasilitas untuk semua masyarakat, nanti di sebelah ini kita kembangkan, sehingga ada berbagai pilihan. Disini ada taman bermain ramah anak, nanti di sebelah akan ada taman literasi,” ujarnya.

Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P2KBP3A) Badung I Nyoman Gunarta menyampaikan bahwa taman bermain ini merupakan bentuk kerjasama antar OPD di lingkungan Pemkab Badung, dimana taman bermain ini diinisiasi oleh Dinas P2KBP3A Badung dan dibangun oleh Dinas PUPR Kabupaten Badung, sebagai bentuk dari komitmen Pemkab Badung untuk menjadikan Kabupaten Badung sebagai Kabupaten Layak Anak (KLA).

Semara Ratih: Inovasi Pemkab Tabanan Permudah Pengantin Baru

“Taman bermain ini juga terdapat permainan tradisional, dimana anak-anak dapat mengenal permainan tradisional yang mengutamakan rasa kebersamaan, gotong royong dan saling menghargai sesama teman-temannya,” jelasnya. (Pa/CB.4)

Berita Populer

#1

Liburan Usai, 37 Ribu Lebih Turis Tinggalkan Bali

#2

Tahun Ini DTW Tanah Lot Targetkan Pemasukan Hingga Rp 58 Miliar

#3

Fraksi PDI Perjuangan Kawal Tenaga Non-ASN Pemkab Tabanan yang Tidak Lolos P3K

#4

Diduga Terpeleset, Seorang Pria Ditemukan Meninggal di Tukad Beji Candraaditya

#5

Bule Wanita Kena Begal Di Bali, Lapor Polisi Malah Diminta Bayaran Rp 200 Ribu.

Follow Us

     

Bagikan